Ngemilll..... Yu....

Diposting oleh Taufik Habibie on Kamis, 15 Desember 2011


Ada jam Cemilan yang tak bisa dilewatkan begitu saja.

Jam 10 pagi, bagi anda yang tidak sempat sarapan pagi jam ini merupakan keharusan ada Cemilan di atas meja kerja anda. Pisang goreng merupakan favorit, enak dan mengenyangkan adalah alasannya.

Jam 3 sore, tanpa diingatkan tangan kita selalu menuju kaleng yang berisi kue-kue kering yang kita taruh di gredensa belakang meja kerja.

Jam 5 sore, setelah sampai di rumah, pasti langsung Cemilan dulu sebelum makan besar.

Jam 9 malam, biasanya mulut suka nagih kalau nda di kasih cemilan. apalagi sinetronnya lagi seru.

Nah....ketahuan kan kalau kita ternyata doyan nyemil !

Kegemukan, kolesterol tinggi dan penyakit degeneratif seperti kanker adalah ancamannya. Ada 2 hal yang perlu di perhatikan dalam kegiatan Ngemil:

1.

Seberapa banyak dan seberapa sering anda mengkonsumsi makanan kecil atau ngemil ?

2.

Makanan apa yang anda cemil itu?

Sebut saja pisang goreng ... pisangnya sangat baik untuk dikonsumsi, tapi bagaimana pengaruh suhu tinggi (antara 150 ^C s/d 200 ^C ) saat menggoreng ?

Nah...jumlah minyak (atau lemak) yang sudah rusak karena suhu tinggi yang di bawa oleh tepung pisang goreng ini akan menumpuk di badan anda. Akibatnya adalah kegemukan atau kolesterol tinggi , ya...mudah-mudahan tidak memicu timbulnya kangker.

Saya pernah mengikuti seminar tentang jantung koroner yang disampaikan oleh ahli gizi "Ranti Angkasa", beliau mengatakan bahwa tubuh kita sebenarnya membutuhkan lemak dalam jumlah yang cukup banyak. Tapi karena makanan yang kita konsumsi sudah terlalu banyak mengandung "polutan" atau pengotor seperti pewarna, pengawet, pestisida dan bahan sintetik lainnya serta perlakuan terhadap makanan yang berlebihan, yang semestinya tidak masuk ke perut kita, telah menyebabkan timbulnya radikal bebas yang menyebabkan lemak dalam tubuh kita bersifat "lengket". Hal inilah yang meyebabkan timbulnya penyumbatan dalam saluran darah.

Jadi bukan lemaknya yang jahat, tapi makanan yang mengandung " polutan" itulah masalahnya.

Ngemil tetap kebiasaan yang baik...tapi memilih makanan yang kita " cemil " adalah penting.

Panjang umur dan sehat adalah target kita...!

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar